Hallo beSTIE Indonesia…

Alhamdulillah hasil reakreditasi Program Studi S1 Manajemen berhasil mendapatkan akreditasi Baik Sekali oleh LAMEMBA. LAMEMBA adalah Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi yang bertugas untuk melakukan proses Akreditasi untuk Program Studi di Bidang Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi, yang diprakasai oleh Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia  (ISEI), Ikatan Akuntan Indonesia (IAI), dan Asosiasi Fakultas Ekonomi, dan Bisnis Indonesia (AFEBI).

LAMEMBA dimaksudkan untuk meningkatkan kualitas pendidikan tinggi Indonesia dalam rangka menghasilkan SDM Indonesia yang kompeten dan berdaya saing berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.

Semoga kedepan semakin sukses untuk prodi manajemen STIE Indonesia Jakarta.

#stieindonesiajakarta
#thepioneerinaccountingandbusiness
#akreditasikampus